Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Hosting Unlimited Indonesia

Skripsi Manajemen Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI) Di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta

Skripsi Manajemen Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI)  Di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta
Dalam menyusun tugas akhir, skripsi yang sudah pernah melakukan penelitian dengan judul atau pembahasan yang sama dapat digunakan sebagai referensi dalam menyusun skripsi yang sedang kamu garap. Olehnya itu skripsi yang saya bagikan ini semoga menjadi salah satu referensi bagi kamu yang ingin menysusun tugas akhir dengan pembahasan yang sama.

ABSTRAK

NOVITA RAHMAWATI. Manajemen Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI) di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta. Skripsi. Yogyakarta: Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. 2013.

Latar belakang penelitian ini adalah bahwa kurikulum PAI memiliki kedudukan yang sangat penting untuk membentuk kepribadian seseorang. Dalam kenyataannya, guru PAI sebagai pelaksana kurikulum masih belum memahami hakikat kurikulum. Masih banyak pendidik PAI yang menyusun silabus dan RPP sebagai bagian dari kurikulum hanya untuk administrasi. Pendidik PAI juga banyak yang  mengajarkan PAI dengan mengedepankan aspek kognitif saja. SDIT Alam Nurul Islam menggunakan kurikulum gabungan yang mampu untuk mengembangkan aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Dengan adanya kurikulum gabungan ini memberikan pengaruh pada pelaksanaan manajemen kurikulum PAI. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis implementasi manajemen kurikulum PAI, efektifitasnya, dan faktor-faktor pendukung dan penghambat yang mempengaruhi implementasi manajemen kurikulum PAI di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil latar SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta.  Subjek penelitian dari penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala bidang kurikulum, ustadz dan ustadzah, siswa, serta orang tua siswa SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan mengadakan triangulasi sumber dan triangulasi metode. Analisis data dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan dan dari makna itulah ditarik kesimpulan dengan memaparkan secara deskriptif.

Hasil penelitian menunjukkan: (1) Implementasi manajemen kurikulum PAI di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta meliputi kegiatan perencanaan kurikulum PAI dengan penyusunan rencana kerja sekolah, silabus PAI, lesson plan PAI, spider web, weekly planning sheet, dan RPP, pelaksanaan manajemen kurikulum PAI terbagi menjadi dua tingkat yaitu tingkat sekolah dan tingkat kelas, evaluasi kurikulum PAI yakni dengan mengadakan  evaluasi program PAI, evaluasi proses pembelajaran PAI, dan evaluasi hasil belajar siswa. (2) Manajemen kurikulum PAI di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta berlangsung secara efektif dilihat dari terlaksananya program yang telah disusun dan tercapainya tujuan yang telah ditetapkan. (3) Faktor-faktor penunjang dalam pelaksanaan manajemen kurikulum PAI yaitu, adanya konsep keterpaduan, adanya ustadz/ustadzah yang kreatif untuk menciptakan pembelajaran yang menyenangkan dan mencerdaskan, dan penciptaan keadaan yang Islami. Sedangkan hambatannya yaitu kurangnya persiapan mengajar dan kurangnya dukungan orang tua.

Download

Berikut ini link download filenya, semoga bermanfaat dan digunakan dengan bijak (Download di sini)

File skripsi dalam bentuk word dan pdf, silahkan download kemudian extract terlebih dahulu menggunakan winrar, dan gunakan dengan bijak.

Demikianlah postingan kali ini tentang Skripsi Manajemen Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI)  Di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Skripsi Manajemen Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI) Di SDIT Alam Nurul Islam Yogyakarta"

PHP Dev Cloud Hosting
Hosting Unlimited Indonesia